Pengertian Permainan Sepakbola
Permainan sepakbola merupakan permainan olahraga
yang paling populer dewasa ini di seluruh dunia. Sepakbola adalah suatu
permainan yang dilakukan dengan jalan menyepak bola kian kemari untuk
diperebutkan diantara pemain-pemain yang mempunyai tujuan untuk memasukkan bola
ke gawang lawan dan mempertahankan gawang tersebut agar tidak kemasukan bola.
Di dalam permainan sepakbola, setiap pemain
diperbolehkan menggunakan seluruh anggota badan kecuali tangan dan lengan.
Hanya penjaga gawang yang diperbolehkan memainkan bola dengan kaki dan tangan
dalam upaya menjaga agar gawangnya tidak kebobolan tim lawan.
Sepakbola merupakan permainan beregu yang
masing-masing regu terdiri dari sebelas pemain. Biasanya permainan sepakbola
dimainkan dalam dua babak 2 X 45 menit dengan waktu istirahat 10 menit diantara
dua babak tersebut. Pada fase knock-out kejuaran sepakbola, lama pertandingan
sepakbola akan ditambah untuk mendapatkan tim yang berhak melaku ke babak
berikutnya.
Mencetak gol ke gawang lawan merupakan sasaran
dari setiap kesebelasan. Suatu kesebelasan dinyatakan sebagai pemenang apabila
kesebelasan tersebut dapat memasukkan bola ke gawang lawan lebih banyak dan
kemasukan bola lebih sedikit jika dibandingkan dengan tim lawan.
Sejarah Permainan Sepakbola
Olahraga sepakbola telah dikenal sejak ribuan
tahun yang lalu. Bukti ilmiah menunjukkan bahwa pada masa pemerintahan Dinasti
Han di China terdapat semacam permainan sepakbola yang disebut Tsu Chu untuk
melatih fisik tentaranya. Bentuk latihan tersebut adalah menendang bola kulit
dan memasukkannya ke dalam jaring kecil yang diikatkan di bambu panjang. Pemain
hanya boleh menggunakan kaki, dada, punggung, serta bahu untuk menahan serangan
lawan.
Di Jepang dikenal semacam permainan Tsu Chu sejak
500 tahun yang lalu. Di Yunani dikenal permainan Epyskiros, sedangkan di Romawi
disebut Harpastrum, yaitu jenis permainan yang menggunakan bola kecil.
Permainan-permainan tersebut pada umumnya berupa kegiatan menggiring bola ke
suatu gawang.
Terdapat dugaan bahwa orang-orang Romawi membawa
permainan sepakbola ke Inggris. Tidak jelas apakah harpastrum merupakan jenis
permainan pendahulu permainan sepakbola yang diyakini berasal dari Inggris.
Namun yang pasti, Inggris merupakan negara yang pertama kali memperkenalkan dan
menyebarluaskan permainan olahraga sepakbola.
Sejarah Sepakbola Modern
Pada tanggal 26 Oktober 1863 berdiri organisasi
English Football Association di Inggris. Kemudian tanggal 8 Desember 1863 lahir
peraturan permainan sepakbola modern yang disusun oleh badan tersebut yang
dalam perkembangannya mengalami perubahan. Kompetisi sepakbola Piala FA di
Inggris merupakan kejuaraan sepakbola tertua di dunia.
Atas inisiatif Guerin dari Perancis, maka pada
tanggal 21 Mei 1904 berdiri Federasi Sepakbola Internasional dengan nama
Federation International de Football Association (FIFA). Pada tahun 1930
diselenggarakan kejuaraan sepakbola pertama atas usulan Jules Rimet. Piala
Dunia sepakbola yang pertama dilaksanakan di kota Montevideo, Uruguay.
Berkat jasa Jules Rimet, maka mulai tahun 1946
piala dunia sepakbola dinamakan Jules Rimet Cup. Kejuaraan sepakbola antar
bangsa diadakan setiap empat tahun sekali dengan tuan rumah yang berbeda-beda.
Mulai tahun 1970 piala Jules Rimet Cup menjadi milik Brasil karena negara
tersebut telah memenangkan kejuaraan sebanyak tiga kali.
Sejarah sepakbola Indonesia telah dimulai sejak
jaman kolonialisme Belanda. Pada tanggal 19 April 1930 terbentuk Persatuan
Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di Yogyakarta dengan dukungan seluruh bond
yang ada di Indonesia. Pengurus PSSI pertama kali diketuai oleh Ir. Soeratin
Sosrosoegondo.
Untuk menghargai jasa-jasa Ir. Soeratin dalam
upaya membina dan mempertahankan berdirinya PSSI, maka mulai tahun 1966
diadakan kejuaraan sepakbola tingkat taruna remaja dengan nama Piala Soeratin
(Soeratin Cup). Klub sepakbola yang ada di Indonesia antara lain: Persija
Jakarta, Sriwijaya FC, Persebaya Surabaya, Persib Bandung, Persipura Jayapura,
dan lain-lain.
1 komentar:
The History of the Nagaon, a Nagaon, and Nagaon video
The history of the Nagaon, a Nagaon, and Nagaon video. The Nagaon, youtube converter the Nagaon, and Nagaon, an Nagaon and Nagaon
Posting Komentar